Pasang Iklan Bisnis Anda di Detikheadline.com

iOS 18 Bakal Bawa Perubahan Besar-Besaran untuk Pengguna iPhone

JAKARTA, DetikHeadline – Apple dilaporkan bersiap untuk meluncurkan iOS 18 pada gelaran WWDC 2024. Seperti tahun-tahun sebelumnya, besar kemungkinan event tersebut akan digelar pada Juni 2024.

Mengutip laporan terbaru dari Macrumors, Selasa (5/3/2024), iOS 18 akan hadir dengan pembaruan besar-besaran. Berdasarkan sejumlah bocoran, Apple akhirnya akan membenamkan teknologi AI di iOS.

Hal itu juga sempat diungkapkan oleh CEO Apple Tim Cook saat pertemuan tahunan dengan para pemegang saham. “Kami yakni ini akan membuka peluang yang transformatif bagi pengguna kami,” tutur Tim Cook.

Baca Juga : Jakarta Tidak Lagi Berstatus DKI, Heru Budi: Masih Berproses

Selain itu, berdasarkan bocoran dari jurnalis Bloomberg Mark Gurman, iOS 18 disebut akan menjadi update software yang inovatif dengan fitur dan desain baru. Namun, informasi soal detail fitur yang diusung tidak diungkapkan.

Ia juga menyebut, iOS 18 berpotensi menjadi pembaruan software terbesar dalam sejarah iPhone, berkat deretan fitur AI yang dibenamkan.

Soal AI sendiri, Tim Cook memang pernah menyebut kalau Apple telah menginvestasikan waktu dan upaya dalam pengembangan teknologi tersebut.

AI yang dibenamkan di iOS terbaru ini disebut akan mendukung sejumlah aplikasi bawaan Apple di iPhone. Salah satunya adalah meningkatkan kemampuan Siri.

Dari sejumlah bocoran, kemampuan Siri akan semakin mumpuni berkat dukungan LLM (Large-Language Models) di asisten virtual ini. Berbekal teknologi itu, komunikasi antara pengguna dan Siri pun akan semakin baik.

Tidak hanya fitur baru, ada laporan menyebut kalau Apple akan menghadirkan perubahan sedikit perubahan desain di iOS 18.

Ada kabar yang menyebut, Apple memiliki rencana mengadopsi tampilan visionOS ke iOS 18, meski tidak sepenuhnya.

Loading

Silahkan Telusuri

‘Security Risk Assessment’ Dinilai Penting Untuk Waspadai Serangan Siber Ransomware

JAKARTA, DetikHeadline – Menurut Prof. Dr. Ir. Marsudi Wahyu Kisworo, Rektor Universitas Pancasila, IPU, penilaian …

Leave a Reply