Pasang Iklan Bisnis Anda di Detikheadline.com
Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa disebut jadi jagoan PDIP untuk bertarung di Jakarta

PDIP Sebut Andika Perkasa Sebagai Nama Prioritas Untuk Maju di Pilkada Jakarta

JAKARTA, DetikHeadline – PDIP mengungkapkan daftar nama yang sangat diinginkan untuk dicalonkan dalam Pilgub Jakarta 2024. PDIP memilih nama mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa untuk bertempur di Jakarta.

Sejak awal, Andika telah disebutkan dalam rekomendasi untuk cagub Pilgub Jakarta yang dikirim oleh DPD PDIP Jakarta kepada DPP. Rekomendasi tersebut juga mencakup nama-nama seperti mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), serta Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi.

Untuk calon Jakarta 1, nama Eks Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud menjadi prioritas utama, kata Said Abdullah, Ketua DPP PDIP.

“Yang pertama adalah di internal mulai diinventarisir nama-nama prioritas pertama Pak Andika memang untuk calon gubernur DKI, kemudian dari perkembangan berbagai situasi terkini karena PDI Perjuangan tidak bisa sendiri tentu perlu menggaet partai-partai yang ada di Jakarta,” kata Said.

Said menyatakan bahwa sejumlah lobi telah dilakukan dengan partai lain. Partai masih mempertimbangkan nama seperti Anies Baswedan dan Tri Rismaharini (Risma), kata Said.

“Kemudian kami berkomunikasi dengan berbagai partai, bahwa pada akhirnya sebagaimana yang disampaikan oleh sekjen kami Pak Hasto Kristiyanto bahwa Anies juga jadi bagian pertimbangan,” ucapnya.

Said menyatakan bahwa rencana untuk Pilgub Jakarta belum dimasukkan dalam agenda DPP PDIP karena masih dalam tahap awal. Selain itu, Megawati Soekarno Putri, Ketum PDIP, juga belum diberitahu tentang hal ini. “Namun Ini masih proses-proses awal yang belum masuk dalam rapat DPP dan belum dilaporkan kepada Ibu Ketua Umum,” sebutnya.

Baca Juga : Bawaslu Tegaskan Penyelesaian Sengketa Pilkada Harus Lebih Baik Dari Pemilu

Loading

Silahkan Telusuri

Ilustrasi. Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI bakal menggelar rapat pleno tertutup untuk menentukan Plt Ketua KPU RI pengganti Hasyim Asy'ari

KPU Gelar Rapat Pleno Tentukan Plt Ketua KPU Pengganti Hasyim Asy’ari

JAKARTA, DetikHeadline – Kamis (4/7), Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan mengadakan rapat pleno tertutup …

Leave a Reply