Pasang Iklan Bisnis Anda di Detikheadline.com
Pidato Presiden terpilih, Prabowo Subianto

Transisi Pemerintah Usai Pilpres Bakal Berjalan Mulus

JAKARTA, DetikHeadline – Prabowo Subianto, presiden terpilih, menyatakan bahwa transisi dari pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) akan berjalan lancar.

“Jadi Insya Allah bisa dikatakan sebenarnya tidak ada masa transisi yang kaku. Tapi saya ibaratkan pemberian tongkat estafet kepada kita,” kata Prabowo.

Prabowo mengatakan bahwa Jokowi memainkan peran penting dalam memimpin kabinet untuk memahami masalah bangsa, dan dia kini telah memahami sepenuhnya masalah yang terjadi di Indonesia.

“Masalah energi, masalah pangan, masalah hilirisasi, masalah pengentasan kemiskinan, masalah mitigasi terhadap perubahan iklim dan masalah-masalah lain yang banyak,” ucapnya.

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, ditemui usai acara, menyatakan bahwa tidak perlu membentuk tim untuk transisi dari pemerintahan Jokowi ke Prabowo karena itu merupakan bagian dari pemerintahan saat ini.

Menurutnya, pemerintahan baru akan cepat beradaptasi. Ia menyatakan bahwa perpindahan akan berjalan dengan sangat lancar.

“Sehingga nanti pada saatnya ini, sekali lagi tidak akan transisi atau belajar lagi, tapi akan langsung berlari,” kata Zulhas.

Prabowo dan Gibran Rakabuming menang dalam pemilihan presiden 2024 dalam satu putaran, dengan perolehan sekitar 96 juta suara dari masing-masing lawannya.

Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berada di urutan kedua, sementara Ganjar Pranowo-Mahfud MD berada di urutan yang paling bawah.

Baca Juga : Perkara PHPU Pilpres Harus Selesai Tepat Waktu 

Loading

Silahkan Telusuri

Ilustrasi. Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI bakal menggelar rapat pleno tertutup untuk menentukan Plt Ketua KPU RI pengganti Hasyim Asy'ari

KPU Gelar Rapat Pleno Tentukan Plt Ketua KPU Pengganti Hasyim Asy’ari

JAKARTA, DetikHeadline – Kamis (4/7), Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan mengadakan rapat pleno tertutup …

Leave a Reply