Pasang Iklan Bisnis Anda di Detikheadline.com
Wishnutama dan Presides Jokowi
Wishnutama dan Presides Jokowi

Wishnutama Dampingi Jokowi Ke IKN, Peringatan 17 Agustus Bakal Meriah Di Istana Baru

JAKARTA, DetikHeadline – Sebelum upacara hari kemerdekaan, 17 Agustus 2024, Presiden Jokowi mengunjungi Ibu Kota Nusantara, juga dikenal sebagai IKN, untuk melihat bagaimana proses pembangunan, peresmian, dan persiapan sedang berlangsung. Hal ini terungkap dari video blog Jokowi yang diunggah pada hari Senin, 3 Juni 2024, di akun Instagram pribadinya.

Orang nomor satu di Indonesia ini mengatakan dia akan pergi ke Balikpapan terlebih dahulu untuk menyelesaikan sejumlah tugas sebelum mengunjungi IKN.

“Saya meluncur ke Balikpapan dan akan ke IKN Nusantara. Kita akan melihat proses program perkembangan pembangunan. Yang kedua, kita akan melakukan peletakan batu pertama ground breaking beberapa institusi pendidikan serta melihat persiapan untuk upacara 17 Agustus yang akan segera datang,” kata Jokowi di vlog singkatnya.

Terlihat bahwa Jokowi didampingi oleh mantan Menparekraf Wishnutama Kusubandio, Plt. Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono, dan Raja Juli Antoni saat berkunjung ke Pentacity Mal Balikpapan.

Tampaknya Wishnutama juga akan terlibat dalam persiapan upacara 17 Agustus di IKN yang akan datang. Sebelum menjabat sebagai Komisaris Utama Telkomsel, pria ini juga sering berperan sebagai orang yang bertanggung jawab atas kemegahan acara internasional yang diorganisir oleh pemerintah.

Hasil kreatif Wishnutama dipuji, seperti yang ditunjukkan oleh Gala Dinner G20, KTT ASEAN Ke-43, dan terakhir World Water Forum. Misalnya, Loïc Fauchon, Presiden World Water Council, memuji World Water Forum ke-10 di Bali sebagai penyelenggaraan terbaik selama 30 tahun.

“Sekarang kalian akan menjadi water champions. Saya bisa bilang itu karena saya sendiri sudah terlibat dalam persiapan WWF dari 30 tahun yang lalu. Ini (WWF BALI) jadi persiapan yang paling professional dan efisien,” kata Loïc Fauchon di Denpasar, Bali pada Sabtu, 18 Mei 2024.

Begitu pula di Gala Dinner KTT ASEAN ke-43, Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris memuji kesuksesan tersebut.

“Makanan dan penyelenggaraan acara serta hiburan, semuanya hampir melebihi apa yang dilakukan di Hollywood,” puji Kamala Haris.

Meskipun pemerintah belum membuat pengumuman resmi, kehadiran Wishnutama yang mendampingi Presiden Jokowi saat mengunjungi IKN tampaknya menunjukkan rencana untuk upacara yang akan diadakan pada 17 Agustus di IKN.

Baca juga : Kepala Daerah Diminta Memeriksa Harga Bahan Pokok Jelang Idul Adha

Loading

Silahkan Telusuri

Diskusi Relawan Kita (RK) dengan sejumlah komunitas disabilitas di Yayasan Pendidikan Dwituna Rawinala, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur

Relawan Kita Bersama Komunitas Disabilitas Rumuskan Aspirasi Wujudkan Kota Jakarta Yang Humanis

JAKARTA, DetikHeadline – Untuk menjadikan Jakarta sebagai kota yang humanis, yang melayani semua orang, termasuk …

Leave a Reply